jual tanaman bibit buah naga. Buah yang tergolong dari jenis kaktus ini telah banyak kita jumpai di lingkungan kita. Tau nggak darimana asalnya? Amerika Tengah lo.. ya, dari Meksiko. Dan juga Amerika Selatan. Wah.. makanan kita saja asalnya dari jauh sana? Lalu kapan kita yang kesana?
Buah naga memiliki tubuh yang lain daripada lain. Betangnya berbentuk segitiga dan ditumbuhi duri kecil sebagai daunnya. Memiliki dua jenis akar, yaitu akar serabut serta akar gantung yang muncul di sudut-sudut batang. Saat musim bebuah Pohon Buah Naga akan berbunga, dan bunga muncul di pangkal duri. Bunga Buah Naga mirip dengan Bungan Wijayakusuma. Hanya saja ia mekar dimalam hari. Saat panjang bunga telah mencapai 30cm, ia akan mekar. Mulai dari mahkota bunga luar, mekar saat jam sembilan malam. Lalu, disusul oleh mahkota bagian dalam yang mekar pada tengah malam. Saat ia mekar sempurna, Bunga Buah Naga akan menimbulkan bau yang harum. Dan satu lagi, penyerbukan Bunga pada Buah Naga tidak dilakukan oleh serangga, melainkan oleh kelelawar. Wah...
Buah Naga akan tumbuh dari bunga-bunga yang mampu bertahan. Buah Naga berbentuk bulat lonjong sebesar alpukad. Bersisik pada kulit buahnya, eits.. tapi bukan sisik sungguhan lo ya.. Hanya bentuknya saja yang menyerupai sisik. Sehingga ia disebut dengan Buah Naga. Kulit Buah ini berwarna kuning untuk daging yang berwarna kuning, adapula yang berwarna merah terang untuk Buah Naga yang berdaging putih dan merah, hingga merah gelap untuk yang berwarna hitam. Daging Buah Naga berasa manis dan tersebar biji-biji kecil seukuran dengan biji selasih di antaranya.
Pohon Buah Naga berpotensi untuk tumbuh subur di daerah tropis, sehingga sangat baik untuk dibudidayakan di Indonesia.Pada umumnya, buah naga dibudidaya dengan cara stek atau penyemaian biji. Pohon ini memiliki banyak khasiat, tidak hanya pada buahnya namun juga pada daun dan kulit buahnya. Ekstrak daun dan kulit pada buah naga, dipercaya dapat meningkatkan kelenturan pembuluh darah sehingga menghambat pertumbuhan sel tumor.
Buah Naga dapat dibudidayakan dengan cara stek atau penyemaian biji. Lahan untuk Buah Naga sebaiknya, ditanah yang cukup berpasir, tidak banyak mengandung air, dan kaya akan unsur hara. Suhu yang dibutuhkan oleh tanaman ini cukup tingga. Antara 38-40 derajat celcius. Buah ini tak terlalu menuntut untuk ditanam di ketinggian tertentu. Karena ia sangat pandai menyesuaikan diri. Yang terpenting baginya hanyalah kebutuhannya akan sinar matahari tercukupi.
Dan di lndonesia kita dapat menjumpainya di Daerah-daerah ini, seperti Mojokerto, Jember, Malang, Pasuruan, Banyuwangi, Ponorogo, Wonogiri, Kalibawang, Kulon Progo, Batam, serta Bandung. Karena Buah Naga banyak dibudibayakan disana.
Manfaat Buah Naga ini se-ambrek lo, yuk kita lihat... antaranya,
- Mencegah Kanker, karena mengandung Antioksidan Phytoalbumin yang sangat tinggi
- Mendukung program diet, karena mengadung banyak protein serta rendah lemak dan karbohidrat
- Mencegah Diabetes Militus
- Membantu penyembuhan Batuk dan Asma
- Bermanfaat untuk Kesehatan Tulang
- Menurunkan jumlah Kolestrol, Karena mengandung vitamin B3 yang sangat tinggi.
- Membantu pembentukan Sel Darah Merah.Dapat dilakukan oleh bantuan vitamin B12 atau Riboflavin yang banyak terkandung dalam Buah Naga
- Bermanfaat untuk Kesehatan Usus. Buah Naga mengandung banyak serat, yang dapat membantu proses pencernaan
- Mencegah Serangan Jantung
- Membantu Pembentukan Trombin dan Protrombin, kandungan Buah Naga akan Fosfor dan Kalium yang tinggi membantu proses ini
- Membantu Pembentukan Otot
- Menetralkan tubuh dari racun yang masuk
- Menjadi penambah tenaga
- Mencegah penuaan dini
- Bermanfaat untuk memperpanjang usia
- Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
- Mencegah Tekanan Darah Tinggi, Karena Buah Naga dapat melancarkan aliran darah dalam tubuh
- Mencegah Kelumpuhan Otot,
- Menjaga Kesehatan Gigi
- Menghilangkan Jerawat
- Membantu pencernaan Bayi
- Menjaga Kelembaban Kulit
- Menjaga serta Membantu Kerja Saraf
- Mencegah Peradangan
- Membantu mengobati sakit Tenggorokkan
- Mengobati sariawan, ini merupakan tugas utama vitamin C yang banyak terkandung didalam Buah Naga
- Bermanfaat untuk ibu menyusui
- Mengurangi kram pada tubuh
- Dapat digunakan sebagai pewarna makanan alami
- Meningkatkan nafsu makan
Wah, gak nyangka ya kalau Buah yang satu ini memiliki manfaat yang luar biasa? Rasanya enak lo teman, cobain deh.. tapi saat ini harga Buah Naga menjadi salah satu ketakutan warga untuk ikut mencicipi rasa serta khasiatnya. Solusinya gampang, tak perlu membeli buahnya. Cukup beli bibitnya, rawat dan nikmati buahnya.
Bagaimana? Kalian berniat memulai budidaya Buah ini? Yah.. selain untuk keuntungan komersialnya, agar daerah kita juga memiliki gelar daerah pembudidaya Buah Naga. Wiiih... keren!. Kami menyediakan bibitnya lo.. Ingin menanam Buah Naga? Hubungi kami saja...
SENTRA INDUSTRI TANAMAN
085787767109 / 081333395064
Email: Dutabibit1@gmail.com
kunjungi: www.jualbibitunggulmurah.com
Alamat: Desa juwet. Kecamatan Ngronggot, Kab Nganjuk
Kami membudidayakan bibit buah naga dalam jumlah besar dengan usia dan ukuran yang bervariasi, dari usia 1 bulan hingga usia 1 tahun dan variasi ukuran mulai dari 30-50 cm. Kami melayani kerjasama dengan instansi pemerintah/swasta untuk program reboisasi, reklamasi pasca tambang, maupun program reboisasi umum serta kami memberikan konsultasi dan pelatihan penanaman bibit buah naga bagi Anda pembeli bibit dari kami.
Incoming Search:
Bibit buah naga
Buah naga
Budidaya buah naga
Jual bibit buah naga
Pohon buah naga
Tanaman buah naga
buah naga nya yang tersedia warna apa saja ?
ReplyDeletekalau buat proyek reklamasi tambang bisa nggak?
bibit buah naga yang tersedia warna merah, putih, kuning, hitam dan ungu
Delete